INFO TERKINI

Waspadai potensi hujan sedang hingga lebat di wilayah Lombok Tengah, Lombok Utara, Lombok Timur, Sumbawa Bagian Tengah, Bima dan Dompu pada Siang hingga Malam hari, serta waspadai kenaikan tinggi gelombang yang mencapai ≥ 2.0 m di Selat Lombok , Selat Alas, dan Perairan Selatan NTB.

Selasa, 06 Maret 2018

PRESS RELEASE BENCANA BANJIR DOMPU







Update Data banjir dompu.
tanggal 6 maret 2017 Pukul 19;00:

1. fakta - fakta :
a. Pada hari senin tanggal 05 Maret 2018 pukul 16.45 wita telah terjadi banjir di Wilayah Kec. Dompu dan Kec. Woja akibat ketinggian air banjir mampu melewati tanggul sungai yang ada dipesisir bantaran sungai Rabalaju dan menggenangi rumah masyarakat dan fasilitas umum.
b. banjir terjadi di sebabkan oleh besarnya curah hujan di bagian utara wilayah Kec. Dompu dan  sekitarnya mulai pukul 14.40 wita hingga pukul 16.20 wita.
c.   pukul 16.45 wita air banjir mulai masuk ke permukiman dengan melewati tanggul bantaran sungai rabalaju.
d.   pukul 16.50 wita warga yang tinggal didekat bantaran sungai rabalaju kaget dengan masuknya air banjir dan warga langsung melakukan evakuasi barang rumah tangga yang bisa diselamatkan.
e.   pukul 17.00 wita anggota BPBD Kab. Dompu, Anggota Kodim 1614/Dompu, Polres Dompu, Subden III Den A Brimob Dompu, Sat Pol PP Dompu serta pemerintah terkait bersama warga melakukan evakuasi barang-barang rumah tangga warga.
f.   Fasilitas umum yang tergenang adalah lokasi RSU bagian utara UGD dan sal belakang RSU, SMP yayasan sakinah desa Wawonduru, SD Impres Soriwono kelurahan potu. Kerusakan yang di timbulkan adalah jebolnya tanggul sungai laju di lingkungan soriwono kelurahan potu.
f.   adapun Wilayah yang terendam banjir sbb  :
1). kec. Dompu  :
a. dusun Kareke, Desa Karake.
b. lingk. Parapimpi, Kel. Potu.
c. lingk. Magenda, Kel. Potu.
d. lingk. Potu, Kel. Potu.
e. lingk. Sori Wono, Kel. Potu.
e. lingk. Kampo Rato, Kel. Karijawa.
f. lingk. Karijawa selatan, Kel. Karijawa.
g. kelurahan kandai satu
h.Kel.Bada 

2). kec. Woja  :
a. lingk. Dore Kel. Simpasai.
b. lingk. Kandai Dua Timur, Kel. Kandai Dua.
c. lingk. Kandai Dua Barat, kel.  Kandai Dua.
d. dusun Ratobaka, Ds. wawonduru.
e. dusun Wawonduru, Ds.wawonduru.

3). diperkirakan jumlah rumah yang digenangi air banjir :
1. desa Kareke diperkirakan 50 rumah.
2. kel. Potu 500 rumah.
3. kel. Karijawa diperkirakan 20 rumah.
4. kel. simpasai diperkirakan 150 rumah.
5. kel. Kandai Dua diperkirakan 300 rumah.
6. desa Wawonduru diperkirakan 380 rumah.
7. kel. Kandai satu diperkirakan 18 rumah
8.Kel.Bada 84 Rumah

4).  Kerugian material untuk kel. Potu dari Keterangan Lurah potu Drs. Firmansyah yakni lebih kurang Rp. 600 Juta dan kerugian material di Wilayah yang lainnya belum dapat diperkirakan karena semua rumah warga digenang air dan untuk korban jiwa Nihil.

5). pukul 19.18 wita wita banjir sudah sudah mulai surut khusus di kecamatan Dompu dan pukul 21.05 wita banjir surut di kecamatan woja

6). Upaya yang dilakukan :
1.   Mulai dari tanggal 5 Maret 2018 kemarin saat kejadian, BPBD Kabupaten berkoordinasi dengan BPBD Provinsi NTB tentang langkah langkah yang di upayakan.
2.  Pukul 18.25 wita dilaksanakan rapat koordinasi Pimpinan SKPD (eselon 2 - eselon 3) di rumah dinas Sekda Kabupaten Dompu untuk memobilisasi bantuan tanggap darurat yang menghasilkan kesepakatan :
          -  Upaya evakuasi orang/barang harus tetap di upayakan
-  Upaya distribusi nasi bungkus, air minum dan makanan siap saji lain yang di perintahkan kepada
   setiap SKPD untuk segera dilaksanakan serta mobilisasi himbauan untuk masyarakat lain yang
   memiliki kemampuan (wilayah tidak terkena banjir) untuk membantu . Upaya ini sudah  
  dilaksanakan tadi malam baik secara  perseorangan maupun lembaga.
          -  Pengadaan dapur umum mulai tadi malam
          - Di instruksikan kepada SKPD Dinas kesehatan untuk segera membuka pos kesehatan dan
            pengobatan.
          - Di instruksikan kepada seluruh ASN SKPD, besok hari selasa tanggal 6 maret untuk semua turun ke
            lapangan membantu masyarakat
 3.   BPBD kabupaten Bima (Kabupaten tetangga) dengan personil 20 orang serta 1 unit mobil tangki 1
       unit mobil damkar dan mobil rescue tiba di dompu jam 19.30 wita untuk membantu.
 4.  Tanggal 6 maret 2017 hari ini, dilaksanakan pembersihan lumpur dan penyedotan air tergenang di 
       rumah rumah warga, dengan peralatan pompa, mobil tangki, mobil damkar, water canon polres
       dompu dan giat masih berlangsung sampai saat ini.
 5.   Jumlah bantuan logistik serta makanan siap saji terdistribusi lancar, baik dari dapur umum Dinas Sosial kab. Dompu, PKK/GOW,  logistik dari BPBD Prov, bantuan dari Pemda Bima (BPBD Bima), Kota Bima (BPBD Kota Bima) dan organisasi kemasyarakatan lain baik secara lembaga maupun secara perseorangan.
      Jumlah bantuan yang terdata dan di salurkan sampai dengan saat ini adalah :
no
Jenis barang
volume
Sumber bantuan
Kondisi barang saat ini
1.
Peralatan dapur
25 paket
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
2.
Kids ware
25 paket
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
3.
Tenda gulung
15 Lbr
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
4.
Paket kesehatan keluarga
20 paket
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
5.
Family Kit
25 pkt
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
6.
Perlengkapan makan
30 pkt
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
7
Paket rekresional
30 pkt
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
8
Perlengkapan sekolah
100 pkt
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
9
Mie instan
150 dus
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
10
Air mineral/ gelas
150 dus
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
11
selimut
100 lbr
BPBD Prov
di posko BPBD Dompu
12
Mie instan
200 dus
GOW kota bima
di posko BPBD Dompu
13
Air mineral/gelas
100 dus
GOW kota bima
di posko BPBD Dompu
14
Nasi bungkus
1000 bks
GOW kota bima
terdistribusi
15
Air mineral/gelas
15 dus
Wanita islam
di posko BPBD Dompu
16
Mie instan
6 dus
Wanita islam
di posko BPBD Dompu
17
Minuman Teh rio
3 dus
Wanita islam
di posko BPBD Dompu
18
sarung
1 dus
Wanita islam
di posko BPBD Dompu
19
Mie instan
10 dus
PWKI
di posko BPBD Dompu
20
telur
6 krat
PWKI
di posko BPBD Dompu
21
Air mineral/gelas
445 dus
BPBD Kota Bima
terdistribusi
22
Mie instan
145 dus
BPBD Kota Bima
terdistribusi
23
Nasi Bungkus
1350 bks
BPBD Kota Bima
terdistribusi
24
Pakaian layak pakai
4 krung
BPBD Kota Bima
terdistribusi

 5.  Memonitor dampak dan langkah penanganan bencana banjir serta mengikuti setiap perkembangan inventarisasi dampak kerusakan dan kerugian.

Demikian laporan sementara ini disampaikan sesuai dengan kondisi terkini.


Komando Tanggap Darurat
Kabupaten Dompu

TTD

H. Agus Bukhari SH, MSi